Setelah mengamati masyarakat di lingkungan saya. Saya dapat mengelompokkan mereka kedalam beberapa tipe kelompok sosial.
-
Solidaritas Organik
Karena solidaritas yang muncul pada masyarakat di lingkungan saya merupakan bentuk solidaritas yang mengikat masyarakat yang beragam dan telah mengenal pembagian kerja masing-masing secara rinci. Pembagian kerja tersebut didasarkan pada aturan hukum yang restitutif. Setiap masyarakat ini saling ketergantungan satu sama lain. Motivasi para anggota solidaritas organik adalah berdasarkan pada materi atau upah yang diterima sebagai bayaran atas usaha yang mereka dapatkan. Bayaran tersebut akan digunakan untuk kepentingan mereka sendiri. Di masyarakat sekitar saya juga memiliki rasa kolektif yang rendah, Meskipun saling ketergantungan, namun individu-individu solidaritas organik tidak mempunyai kesadaran kolektif yang tinggi. Hal ini dikarenakan mereka saling bergantung demi memenuhi kebutuhan mereka, bukan karena atas dasar tolong menolong dan kasih sayang.
-
Gesellschaft
Sebab para anggota yang ada dalam kelompok tersebut berhubungan dengan berdasar pada kepentingan. Dengan demikian, hubungan bersifat cenderung formal, tidak kekal sebab beroerientasi pada ekonomi. Oleh karena itu masyarakat di sekitar saya tergolong jenis dari kelompok sosial yang memiliki anggota dengan ikatan lahir pokok dengan jangka waktu pendek atau singkat yang biasa disebut dengan patembayan.
-
Kelompok Sekunder
Karena masyarakat di lingkungan saya termasuk kedalam kelompok besar yang terdiri dari banyak orang. Dan hubungannya tidak harus mengenal secara pribadi kurang akrab dan mempunyai sifat yang tidak langgeng, karena didasari pada kepentingan yang sama. Masyarakat di lingkungan saya berhubungan sosial dengan anggota yang cukup banyak sehingga interaksinya kurang intensif dan kurang erat.